Apa Perbedaan Chevrolet Colorado dan Trailblazer?

Apa Perbedaan Chevrolet Colorado dan Trailblazer?
JAKARTA, 29 September 2017 -- General Motors Indonesia punya SUV dan Pick-Up Double Cabin yang memiliki satu platform yaitu Trailblazer dan Colorado. Namun, keduanya berbeda fungsi. Berbagai ubahan juga diberikan demi menyesuaikan habitat asli mobil asal pabrikan Amerika Serikat ini.

Persamaan keduanya terlihat mulai dari fascia, pilar A dan pilar B. “Dari bagian buritan sudah terlihat berbeda, karena Colorado memiliki bak untuk menampung barang," terang Anindito Ajireswara Chevrolet Academy & Voice of Customer PT. GM Indonesia di sela-sela pengujian Chevrolet Colorado di Sentul, Bogor, Jawa Barat, Rabu (27/9/2017).

Di dalam kabin pun tidak ada perbedaan mencolok. Hanya saja pada Colorado terdapat kenop putar sebagai ‘transfer case’ untuk mengganti mode penggerak. Selain itu, Colorado tidak memiliki bangku baris ketiga. Selain dari segi visual pada bagian buritan, perbedaan lain terdapat pada bagian suspensi yang digunakan.

"Trailblazer menggunakan per keong di bagian belakang, karena mengutamakan kenyamanan pada bagian belakang. Sedangkan pada Colorado menggunakan per daun, karena untuk mengangkut beban yang berat," ungkap pria Aji.

Selain itu, pada jantung pacunya juga berbeda. Trailblazer mengadopsi mesin 2,5 liter turbo dengan VGT (Variable Geometry Turbo-diesel), sedangkan pada Colorado LT (varian terendah) mengadopsi mesin 2,5 liter FGT (Fixed Geometry Turbo-diesel) dan Colorado High Country mengadopsi mesin 2,8 liter dengan VGT (Variable Geometry Turbo-diesel).

"Untuk Colorado LT kan peruntukannya untuk fleet, sehingga costnya lebih bersahabat menggunakan FGT, sedangkan Colorado High Country memang ditujukan sebagai model flagship," pungkas Aji.

VALDO PRAHARA

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza