Hyundai Santa Fe, Tumbuh Semakin Matang dan Kuat (Bagian 2)

evolusi Hyundai Santa Fe

JAKARTA, Carvaganza – Banyak kalangan pengamat menyebutkan bahwa tahun 2018 merupakan salah satu tahun krusial bagi Santa Fe. SUV ini menjadi semakin matang dan tumbuh menjadi kekuatan baru di kawasan Asia Pasifik, Amerika sampai ke belahan Eropa. Sehingga, Santa Fe menjadi medium SUV yang sangat populer di ragam belahan bumi, termasuk di Indonesia. Kehadirannya sangat diperhitungkan oleh pabrikan kompetitor.

Di sini, kami ingin mengisahkan bagaimana Santa Fe menjadi SUV yang tumbuh semakin kuat ‘secara pasar’. Tulisan kedua ini merupakan rangkaian dari tulisan pertama, mengisahkan transformasi dari SUV kompak menjadi medium SUV canggih dan premium.

Hyundai Santa Fe 2018 - 2020

Hyundai Santa Fe 2018 – 2020

Hyundai mulai memperkenalkan generasi terbaru, generasi keempat pada tahun 2018. Mengalami perubahan besar dari segi tampilan luar. Garis desainnya lebih tajam dan berani sehingga mobil menjadi terkesan agresif.

Sebagai SUV keluarga, mobil pabrikan Korsel ini terdiri dari tiga row jok dengan serangkaian penyempurnaan pada bagian fitur dan kenyamanan. Meski perubahannya total dan banyak fitur, Hyundai mematok Santa Fe teranyar dengan harga yang lebih terjangkau. Di Korea, tersedia dalam tiga varian yakni SE, SE Ultimate dan Limited Ultimate.

Untuk varian paling bawah, sudah mendapatkan peningkatan dalam hal lampu depan LED, kaca spion berpemanas, velg alloy 18 inci, kamera belakang, display layar sentuh 7 inci, AC otomatis (automatic climate control) plus Apple Car dan Android. Untuk varian medium sampai teratas mengadopsi velg alloy 19 inci, lampu kabut LED, sunroof, jok kulit berpemanas dan setir berpemanas. Untuk display memakai layar lebih besar 8 inci dan sistem audio yang dibantu 12 speaker.

Hyundai Santa Fe 2018

Fitur teknologi keselamatan canggih yang disematkan di antaranya adaptive cruise control, forward collision warning and mitigation, lane departure warning dan xenon headlights dengan automatic high beams.

Santa Fe menawarkan dua mesin terbaru yakni 4 silinder segaris 2.4 liter GDI dan mesin diesel 2.2 liter CRDi yang menghasilkan tenaga 190 hp dan torsi 436 Nm. Semua mesin dipadukan dengan transmisi terbaru otomatis delapan percepatan.

Hyundai Santa Fe 2020 Hyundai New Santa Fe

Hyundai Santa Fe 2020 – Sekarang

Baru tiga tahun di pasar, Santa Fe sudah mendapatkan peremajaan facelift dalam rangka merayakan ulang tahunnya yang ke-20. Selama dua dasawarsa terakhir, SUV Santa Fe telah sukses berevolusi dari SUV kompak menjadi kendaraan SUV medium yang sangat populer.

Pada bagian luar, pabrikan memberikan desain yang mengombinasikan garis-garis agresif dengan garis-garis lembut yang modern. Pada fascia depan terpatri grille melebar yang sangat unik dengan pola 3D sehingga membuat tampilan mobil menjadi lebih outstanding.

Daytime running lights LED dengan bentuk T membuat fascia depan menjadi terlihat semakin tajam. Pada bagian bawah bumper terdapat shield (pelindung) di bawah air-intake. Lekukan rumah ban dibuat berwarna senada dengan pulasan bodi mobil. Bumper belakang juga mendapat sentuhan desain baru sehingga menjadi lebih segar. Untuk velg, selain menyediakan alloy 19 inci, pabrikan juga menyediakan velg alloy opsional 20 inci.

interior Hyundai New Santa Fe

Bagian interior terasa lebih lega. Di antaranya dengan mendesain ulang dashboard sehingga membuat pengemudi dan penumpang depan merasa lebih lega. Untuk layar cluster meter dibuat lebih besar dibandingkan sebelumnya menjadi 12,3 inci. Untuk sarana infotainment, didukung oleh layar sentuh 10,25 inci untuk menambah kenyamanan penumpang. Konsol tengah juga didesain ulang agar terlihat lebih elegan, modern dan kekinian.

Di Indonesia sendiri Hyundai Santa Fe 2021 menawarkan enam varian dengan pilihan mesin bensin dan diesel yang dikawinkan dengan pilihan transmisi otomatis 6-percepatan dan 8-percepatan. PT. HMID membanderol Hyundai Santa Fe facelift 2021 ini dengan kisaran harga Rp 569 Juta untuk tipe terendah dan Rp 729 Juta untuk varian tertinggi dengan mesin diesel.

Desain grille dan lampu depannya kini terlihat terintegrasi, makin menegaskan tampilan yang elegan. Selain itu lampu depan dengan LED juga diberikan sentuhan baru dengan lampu DRL T Shaped yang menegaskan identitas Hyundai dari fascia depan.

Hyundai New Santa Fe

Pada bagian belakang juga terdapat sentuhan pada lampu belakang yang kini diberikan aksen reflektor yang membentang dari kiri ke kanan. Selain itu bentangan reflektor juga terdapat pada bagian bumper depan yang kini memiliki desain yang lebih dinamis dibandingkan dengan model sebelumnya. Hyundai Santa Fe juga mengubah sedikit desain pada velg berukuran 18 inci dengan kelir two tone di keempat rodanya.

Beralih ke bagian interiornya dan satu-satunya yang mencolok adalah penggunaan warna pada material kulit jok, dashboard dan door trim. Warnanya dibuat lebih menyala dibandingkan model sebelumnya sedangkan materialnya tetap menggunakan material soft touch di setiap sudut. (Tamat)

ALVANDO NOYA

Sumber: ragam sumber

Pelajari lebih lanjut tentang Hyundai Santa Fe

  • Tampak Depan Bawah Hyundai Santa Fe
  • Tampak samping Santa Fe
  • Tampak Depan Hyundai Santa Fe
  • Tampak atas Santa Fe
  • lampu belakang Santa Fe
  • Hyundai Santa Fe Drivers Side Mirror Front Angle
  • Hyundai Santa Fe Front Side View
  • Hyundai
  • Tampak depan Santa Fe, sudut rendah
Hyundai Santa Fe
Rp 625 - 759 Juta Cicilan mulai dari : Rp 14,26 Juta

Mobil Hyundai Lainnya

  • Hyundai Creta
    Hyundai Creta
  • Hyundai Kona
    Hyundai Kona
  • Hyundai Stargazer
    Hyundai Stargazer
  • Hyundai Ioniq 5
    Hyundai Ioniq 5
  • Hyundai Palisade
    Hyundai Palisade
  • Hyundai Santa Fe
    Hyundai Santa Fe
  • Hyundai Santa Fe
    Hyundai Santa Fe
  • Hyundai Stargazer X
    Hyundai Stargazer X
  • Hyundai Staria
    Hyundai Staria
  • Hyundai Tucson
    Hyundai Tucson
  • Hyundai Ioniq 5 N
    Hyundai Ioniq 5 N
  • Hyundai Ioniq 6
    Hyundai Ioniq 6
  • Hyundai Seven Concept
    Hyundai Seven Concept

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Hyundai Pilihan

  • Upcoming

Pilihan mobil untuk Anda

  • Toyota Fortuner
    Toyota Fortuner
    Rp 573,7 - 761,7 Juta
    • Diesel
    • SUV
    • 2393 cc
    • Manual, Otomatis
  • Nissan X Trail
    Nissan X Trail
    Rp 576 Juta
    • Petrol
    • SUV
    • 2488 cc
    • CVT
  • Mazda CX-30
    Mazda CX-30
    Rp 583,3 Juta
    • Petrol
    • SUV
    • 1998 cc
    • Otomatis
  • Mazda CX3
    Mazda CX3
    Rp 399,9 - 505,5 Juta
    • Petrol
    • SUV
    • 1496 cc
    • Otomatis
  • MG HS
    MG HS
    Rp 460,8 - 550,8 Juta
    • Petrol
    • SUV
    • 1490 cc
    • Dual Clutch

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature