BMW M Kembangkan Penggerak 4WD Untuk Mobil Listrik Terbaru

  • 2022/12/bmw_ev_proto_driving.jpg
  • 2022/12/bmw_m_ev_rear_2.jpg
  • 2022/12/bmw_m_ev_rear_side_angle.jpg

MUNICH, Carvagannza – Divisi performa BMW sedang mengembangkan sistem penggerak empat roda untuk kendaraan listrik di masa depan. Seluruh kendaraan BMW M nantinya akan menggunakan teknologi xDrive terbaru yang dipasangkan di setiap roda untuk mengalirkan tenaga secara maksimal. Di samping itu, sistem penggerak ini juga dirancang agar dapat memanfaatkan energi yang dihasilkan saat pengendara melakukan pengereman.

KEY TAKEAWAYS

  • BMW sedang mengembangkan teknologi xDrive terbaru untuk mobil listrik

    Diharapkan lebih canggih, di antaranya dapat mengatur tenaga dan torsi sesuai kebutuhan berkendara.
  • Hal tersebut terungkap setelah pabrikan kedapatan menguji prototipe BMW i4 M50 yang telah disesuaikan untuk kebutuhan tersebut. Yang paling mencolok ialah tampilan lingkar roda yang besar serta terdapat sebuah alat ukur di bagian atapnya. Dikutip dari Autocar, BMW menyatakan bahwa sistem penggerak baru ini akan menghasilkan kemungkinan yang belum terungkap serta memiliki penyaluran torsi dan tenaga yang tepat dalam hitungan milidetik.

    BMW juga menjelaskan bahwa tenaga dan torsi dari motor listrik yang bereaksi secara spontan nantinya dapat diatur sedemikian rupa sehingga sesuai dengan kebutuhan berkendara. Pabrikan Bavaria itu juga memastikan pengendara akan merasakan karakteristrik performa yang baru dari teknologi ini yang belum dirasakan dari model M sebelumnya.

    “Elektrifikasi membuka tingkat kebebasan yang sama sekali baru bagi kami untuk menciptakan dinamika khas M. Dan kami sudah dapat melihat bahwa kami dapat memanfaatkan potensi ini secara maksimal, sehingga mobil sport berperforma tinggi akan terus menawarkan kombinasi dinamis, kelincahan, dan presisi khas M. Selain itu, mobil juga tak tertandingi di masa depan serta bebas emisi,” kata Dirk Häcker, Head of Development BMW M.

    Prototipe mobil listrik BMW

    Lewat proses pengembangan, BMW juga diduga akan mengembangkan fitur-fitur baru performa. Apalagi belum lama ini pesaingnya Mercedes-Benz baru saja memamerkan teknologi quad-motor yang dipasangkan pada Mercedes-EQG dengan fungsi serupa dan menyebutnya G-Turn. Meski demikian, BMW belum mengungkap apakah akan menggunakan sebutan baru untuk teknologi penggerak empat roda terbaru ini nantinya.

    Lebih lanjut lagi, BMW memastikan bahwa pekerjaan tersebut sangatlah penting untuk memastikan kendaraan M Performance tetap menyenangkan dikendarai meski menggunakan motor listrik. “Pekerjaan mendetail ini sangat penting untuk memastikan bahwa model performa tinggi di masa depan juga akan dicirikan oleh apa yang membuat mobil BMW M tidak diragukan lagi selama 50 tahun terakhir. Hal tersebut termasuk peningkatan linear dari tenaga penggerak dan dinamika lateral yang memungkinkan kontrol menangani hingga batasnya,” tambah Dirk.

    Pada saat bersamaan, diketahui juga pabrikan melakukan pengujian sistem transmisi yang dapat diatur sesuai dengan keinginan pengendara. Sehingga pengendara bisa mengatur secara mandiri putaran mesin serta transmisi daya yang ideal ke setiap roda kendaraan. (ALVANDO NOYA/EK)

    Sumber: autocar.co.uk

    Baca juga: BMW Pastikan i7 Susul EQS Tahun Depan di Indonesia, Seperti Ini Mewahnya

    Featured Articles

    Read All

    Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

    Mobil BMW Pilihan

    Updates

    Artikel lainnya

    New cars

    Artikel lainnya

    Drives

    Artikel lainnya

    Review

    Artikel lainnya

    Video

    Artikel lainnya

    Hot Topics

    Artikel lainnya

    Interview

    Artikel lainnya

    Modification

    Artikel lainnya

    Features

    Artikel lainnya

    Community

    Artikel lainnya

    Gear Up

    Artikel lainnya

    Artikel Mobil dari Oto

    • Berita
    • Artikel Feature
    • Road Test

    Artikel Mobil dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Review
    • Artikel Feature