Tips Pilih BBM Sesuai Spesifikasi Kendaraan, Awas Jangan Sembarangan!

Bensin

JAKARTA, Carvaganza – Salah satu cara untuk menjaga kondisi mesin kendaraan selalu dalam kondisi prima adalah memilih bahan bakar yang sesuai dengan anjuran sang pembuat kendaraan. Selain itu, menggunakan bahan bakar yang sesuai dengan anjuran juga dapat mempertahankan keawetan komponen kendaraan, terutama komponen mesin.

Apalagi kendaraan terbaru saat ini sudah dibekali dengan mesin berteknologi tinggi yang juga membutuhkan bahan bakar yang berkualitas dan juga bahan bakar. Selain itu, bahan bakar berkualitas juga menghasilkan emisi gas buang yang lebih baik. Asst. to Service Dept. Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), Hariadi, mengungkapkan bahwa penggunaan BBM (Bahan Bakar Minyak) dengan Research Octane Number (RON) yang sesuai akan menghasilkan pembakaran yang baik di ruang mesin.

Maka dari itu, diimbau kepada seluruh pemilik kendaraan agar menggunakan BBM dengan oktan tinggi atau sesuai dengan kebutuhan mesin mobil. Berikut beberapa jenis BBM yang sesuai untuk dengan standar kendaraan:

Suzuki New Carry Pick-Up

1. Bahan Bakar Oktan 90

Sebelum menentukan penggunaan oktan yang tepat untuk kendaraan Anda, pastikan dulu berapa rasio kompresi mesin yang datanya bisa Anda temui di buku panduan kendaraan. BBM yang memiliki oktan 90 dapat digunakan untuk kendaraan dengan rasio kompresi mesin 9:1 hingga 10:1. Kualitas yang dimiliki tergolong cukup baik untuk keperluaan sehari-hari, dan sebagai kelebihannya BBM oktan 90 memiliki harga jual yang paling terjangkau. Sebagai salah satu contoh, BBM oktan 90 dapat memenuhi kebutuhan mobil Suzuki seperti Suzuki Carry Pick Up dan APV.

Baca Juga: Sukses Etape Pertama, Roadshow Mall Autofiesta MTF 2022 Hadir di Mall Kelapa Gading

2. Bahan Bakar Oktan 92

Kadar oktan 92 dipastikan dapat membuat proses pembakaran mesin jadi lebih sempurna serta memiliki kemampuan membersihkan residu karbon pembakaran di dalam mesin. Efeknya tidak hanya pada performa yang lebih maksimal tetapi juga memberikan durabilitas pada kondisi mesin serta konsumsi bahan bakar yang irit. Kendaraan yang direkomendasikan untuk menggunakan BBM jenis ini adalah yang memiliki rasio kompresi mesin 10:1 hingga 11:1, seperti MPV (Multi Purpose Vehicle)  Suzuki Ertiga dan Suzuki XL7.

Suzuki All New Ertiga

3. Bahan Bakar Oktan 95

Pada umumnya, kendaraan dengan mesin berteknologi mutakhir memiliki rasio kompresi 11:1 hingga 12:1 dan oleh karenanya membutuhkan oktan yang lebih tinggi lagi. Salah satunya ialah oktan 95 yang memiliki kemampuan mengurangi endapan residu karbon dengan lebih baik pada ruang pembakaran. Sehingga mesin dapat bekerja secara sempurna dan menghasilkan performa yang maksimal saat digunakan. Selain itu, pada bahan bakar dengan oktan 95 ini juga dapat mengurangi gesekan guna memperkecil energi yang terbuang akibat panas. Keuntungannya dapat mengurangi keausan komponen mesin. Seiring dengan kualitasnya, BBM oktan 95 memiliki banderol harga yang lebih tinggi dibandingkan BBM oktan di bawahnya. Biasanya kendaraan mewah direkomendasikan untuk menggunakannya, contohnya BMW Seri-7 dan Mercedes-Benz S-Class.

4. Bahan Bakar Oktan 98

Sementara kendaraan seperti sportscar, supercar hingga hypercar yang memiliki mesin berperforma tinggi dengan penyetelan khusus memiliki rasio kompresi yang lebih tinggi lagi. Pada umumnya kendaraan di segmen ini diwajibkan meminum bahan bakar yang dikembangkan dengan teknologi yang juga dikhususkan untuk performa, yakni RON 98. Kinerja mesin bisa lebih maksimal lagi tanpa adanya hambatan saat dipacu. Kemampuannya ini sangat dibutuhkan oleh mesin dengan spesifikasi kompresi tinggi, yakni 13:1.

Supercar N/A

Tapi jangan coba-coba gunakan bahan bakar oktan 98 ini pada mesin berkompresi rendah, karena berpotensi menimbulkan gejala fuel dilution, BBM tidak terbakar seluruhnya secara sempurna sehingga meninggalkan sisa yang mengakibatkan konsumsi bahan bakar menjadi lebih boros. Kendaraan yang direkomendasikan menggunakan bbm dengan oktan 98 di antarnya seperti Lamborghini, Ferrari hingga BMW M yang memakai mesin berforma tinggi.

“Pemilihan bahan bakar yang baik untuk kendaraan Suzuki harus disesuaikan dengan kebutuhan mesin agar kendaraan tetap berfungsi dengan optimal dan prima. Apabila pengendara kurang memahami kebutuhan BBM, pengendara dapat membaca buku petunjuk penggunaan kendaraan maupun berkonsultasi dengan teknisi kami yang berpengalaman ketika sedang melakukan service rutin di bengkel resmi atau bertanya langsung ke pihak dealer saat awal pembelian,” kata Hariadi.
ALVANDO NOYA / RS / WH

Baca Juga: Muncul Penampakan All New Honda HR-V RS di Jalanan Jakarta, Rilis Dalam Waktu Dekat?

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Suzuki Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature