Rolls-Royce Ghost Black Badge Super Mewah Mendebut Di Asia Tenggara
JAKARTA, Carvaganza – Rolls-Royce Motor Cars Asia Pasifik pada hari ini Kamis (25/11) mendebut Ghost Black Badge untuk kawasan Asia Tenggara. Peluncuran dilakukan di Singapura, yang menjadi lokasi kantor RR untuk kawasan Asia Pasifik.
Peluncuran Ghost Black Badge ini merupakan respon pabrikan kendaraan super mewah terhadap hadirnya segmen baru di kalangan konsumen Super Rich. Yaitu kalangan jet set yang memiliki hasrat tinggi terhadap kemewahan yang berani dan tidak konformis.
Kehadiran Ghost Black Badge ini merupakan bagian dari era post-opulence, jika meminjam istilah dari Rolls-Royce sendiri. Yakni sebuah gerakan estetika yang minimalis, tidak berlebihan namun tetap memiliki nilai seni tinggi, mewah dan elegan. Kemewahan yang cerdas, tapi tidak mencolok. Jadi, meski Black Badge edition, Ghost tidak terlihat norak dan seperti terasing oleh jaman. Justru menjadikan mobil semakin elegan dan berkelas.
Dalam hal eksterior, kemewahan post-opulence itu dideskripsikan dengan warna hitam yang betul-betul gelap. Pabrikan menyebutnya Signature Black. Warna ini adalah warna khusus yang diciptakan oleh RR untuk Black Badge edition dan diklaim sebagai warna hitam paling gelap yang pernah ada dalam industri kendaraan.
Untuk menghasilkan Signature Black, cat seberat 45 kg (untuk satu kendaraan) diatomisasi dan diaplikasika ke bodi mobil bermuatan elektrostatis berwarna putih sebelum dikeringkan dengan oven. Setelah itu dilapis untuk dua lapisan bening sebelum dipoles tangan oleh tim khusus.
Logo Spirit of Ecstasy yang menjadi ikon Rolls-Royce dan Pantheon Grille pada Black Badge dibuat dan didesain secara khusus. Bagian ini secara khusus di krom elektrolit yang diendapkan kedalam substrat baja anti karat sehingga lapisannya menjadi lebih gelap. Ketebalan krom elektrolit itu hanya satu mikrometer atau sekitar seperseratur lebar rambut manusia. Masing-masing komponen dipoles secara presisi dengan tangan untuk mencapai lapisan krom hitam mengkilap seperti cermin sebelum dipasang ke mobil.
Velg Black Badge 21 inci Bespoke juga mendapat sentuhan desain istimewa. Velg terdiri dari 22 lapisan serat karbon yang diletakkan pada tiga sumbu. Kemudian dilipat kembali di pinggir luar velg sehingga membentuk total 44 lapisan serat karbon yang ekstra kuat. Hub aluminium yang ditempa 3D diikat ke velg menggunakan pengencang titanium yang biasa dipakai sebagai material pesawat terbang. Setelah baru diFloating Hubcap.
Pada bagian dalamnya tertata sangat apik dan berkelas. Dibungkus oleh material mewah, modern dan canggih membuat interior Ghost Black Badge terasa seperti suite lounge papan atas. Gerakan Post Opulence juga menginspirasi bagian dalam. Jahitannya dibuat rumit dan halus dengan mengambil pola diamond. Benangnya terbuat dari bahan serat karbon dan logam.
Aksen kayu mewah diaplikasikan di beberapa bagian komponen interior, menggunakan veneer Capital ‘B’ - Bolivar hitam untuk lapisan dasar paling atas. Membentuk fondasi warna gelap menonjolkan sisi Black Badge sang Ghost. Ghost Black Badge betul-betul dibuat semakin berbeda dan mewah. (EKA ZULKARNAIN)
Pelajari lebih lanjut tentang Rolls Royce Ghost
Mobil Rolls Royce Lainnya
Featured Articles
- Latest
- Popular
Artikel yang mungkin menarik untuk Anda
Mobil Rolls Royce Pilihan
- Popular
Pilihan mobil untuk Anda
Updates
New cars
Drives
Review
Video
Hot Topics
Interview
Modification
Features
Community
Gear Up
Artikel Mobil dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Road Test
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review