Range Rover Evoque Baru Siap Menggoda Kaum Hawa

Range Rover Evoque Baru Siap Menggoda Kaum Hawa
JAKARTA, 4 Juni 2016 -- Range Rover Evoque 2016 akhirnya resmi diluncurkan PT Grandauto Dinamika Jumat (3/6) kemarin. SUV ini mendapat banyak gubahan pada penampilan yang membuatnya semakin sporty. Tak ketinggalan penggunaan fitur-fitur baru.

Roland Staehler, Chief Operating Officer PT GAD mengatakan Range Rover Evoque facelift ini bakal memikat konsumen setia Evoque di Indonesia. Ia mengatakan sasaran target pembeli Evoque di Indonesia adalah mereka yang berusia di atas 30 tahun dan fashionable. Di Indonesia, diakui PT GAD desain pada Evoque ini lebih banyak memikat kaum hawa dibanding pria. Hal tersebut karena desainnya yang dinamis dan berkelir cerah pada eksterior Evoque.

“Kalau berbicara Evoque memang lebih banyak digemari oleh para wanita dan biasanya usia-usia muda. Kami melihatnya karena faktor desain dan fitur-fitur pada Evoque ini sangat mendukung gaya hidup. Misalnya beberapa konsumen suka mengganti tampilan knob transmisi Evoque dengan model yang kami sediakan,” kata Tommy Handoko, Product Planning and Network Development Jaguar Land Rover Indonesia.

Versi facelift ini mendapat gubahan terutama pada bagian eksterior. Model lampu dengan dibuat mencolok. Perubahan dilakukan pada desain headlamp Xenon with Automatic Headlamp Leveling dengan Daytime Runnig Light. Paduan ini membuat sistem pencahayaan Evoque lebih sempurna baik bagi pengemudi maupun bagi kendaraan lain.

Selain itu, Evoque terbaru juga dibekali dengan Hand-Free Tailgate. Fitur ini memudahkan pengendara membuka pintu belakang tanpa disentuh.

Range Rover Evoque 2016 ini memang dibekali dengan fitur-fitur hiburan yang berlimpah seperti InControl Touch, layar sentuh berukuran 8-inci, konektivitas Bluetooth/USB dan layanan navigasi. Semua sistem hiburan terhubung dengan Meridian Sound System berdaya 380 watts yang mampu memberikan suara terbaik berkat penggunaan 11 speaker.

Range Rover Evoque dibekali dengan mesin 4-silinder 2.0-liter dan berpenggerak all wheel drive. Mesin ini menghasilkan tenaga 240 ps dan torsi hingga 340 Nm. Untuk menghadapi jalanan bergelombang tidak perlu khawatir karena range Rover Evoque memiliki ground clearance hingga 215 mm.

Pembaruan pada Range Rover Evoque ini diharapkan dapat memberikan pengalaman baru untuk konsumen di Indonesia. Untuk harga, PT GAD membanderol Range Rover Evoque anyar ini mulai Rp. 1,449 miliar (off the road).

“Dengan pembaruan pada eksterior interior serta teknologi di dalamnya diharapkan meningkatkan kenyamanan berkendara. Kami juga optimis lewat kehadiran Range Rover Evoque terbaru ini akan mendapatkan respon positif oleh konsumen di Indonesia,” kata Roland Staehler.

ALVANDO NOYA

Pelajari lebih lanjut tentang Land Rover Range Rover Evoque

  • Tampak Depan Bawah Land Rover Range Rover Evoque
  • Tampak Depan Land Rover Range Rover Evoque
  • Tampak belakang Range Rover Evoque
  • Lampu depan Range Rover Evoque
  • Tampak belakang Range Rover Evoque
  • Tampak depan medum angle Range Rover Evoque
Land Rover Range Rover Evoque
Rp 2,02 Milyar Cicilan mulai dari : Rp 46,13 Juta

Mobil Land Rover Lainnya

  • Land Rover Defender
    Land Rover Defender
  • Land Rover Range Rover
    Land Rover Range Rover
  • Land Rover Range Rover Sport
    Land Rover Range Rover Sport
  • Land Rover Range Rover Velar
    Land Rover Range Rover Velar
  • Land Rover Discovery
    Land Rover Discovery
  • Land Rover Discovery Sport
    Land Rover Discovery Sport
  • Land Rover Range Rover Evoque
    Land Rover Range Rover Evoque

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Land Rover Pilihan

Pilihan mobil untuk Anda

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Artikel Feature