Porsche Panamera 4 e-Hybrid Masuk Indonesia? 

Porsche Panamera 4 e-Hybrid Masuk Indonesia? 

PARIS, 30 September 2016 -- Porsche baru saja meluncurkan new Porsche Panamera 4 e-Hybrid di Paris Motor Show 2016, Kamis (29/9). Kehadirannya melengkapi line up Porsche Panamera di pasar global. Bagaimana peluangnya masuk Indonesia. Porsche Panamera 4 e-Hybrid menawarkan mesin baru V6 2.9 liter yang dikawinkan dengan motor listrik dan transmisi otomatis 8 kecepatan. Selain itu, Porsche Panamera 4 e-hybrid juga menyediakan fitur-fitur terkini di dalam kabin mulai dari mode pengendaraan hybrid hingga layanan hiburan yang terintegrasi. Lalu bagaimana kemungkinan masuknya Porsche Panamera 4 e-Hybrid ini ke Indonesia. PT Eurokars Artha Utama selaku agen pemegang merk Porsche di Indonesia menyambut gembira dan menyatakan kemungkinan untuk dijual di Indonesia. Pasalnya kendaraan ini harus didukung dengan infrastuktur yang baik serta menyediakan layanan yang terbaik untuk kendaraan e-Hybrid. "Kami sangat senang dapat memperkenalkan New Panamera 4 e-hybrid. Ini merupakan milestone bagi Porsche dan saat ini kami juga berharap Indonesia dapat menyediakan layanan untuk kendaraan hybrid seperti Indonesia," kata Christop Choi, Managing Director Porsche Indonesia. Ia mengatakan Panamera 4 e-Hybrid merupakan masterpiece industri otomotif dan teknologi. Menurut dia E-mobility adalah tonggak utama tidak hanya untuk Porsche tapi untuk Indonesia. Namun untuk masuk ke Indonesia membutuhkan persiapan matang. “Tim kami sedang bekerja keras untuk menawarkan teknologi E-Hybrid untuk pelanggan di Indonesia dalam waktu dekat. Kami yakin bahwa e-mobilitas akan memainkan peran besar dalam industri otomotif dan kami senang untuk mengumumkan bahwa Porsche akan berada di antara orang-orang pertama di Indonesia yang menawarkan berbagai macam model E-hybrid,” katanya. ALVANDO NOYA (PARIS)



Berita Terkait: Porsche Panamera 4 e-Hybrid Meluncur di Paris Motor Show 2016 Akio Toyoda Kepincut Porsche Panamera 4 e-Hybrid New Panamera 4 e-Hybrid, Strategi Baru Porsche Global Ini Fitur Canggih Porsche Panamera 4 e-Hybrid 2017

Pelajari lebih lanjut tentang Porsche Panamera

  • Tampak Depan Bawah Porsche Panamera
  • Tampak belakang serong Panamera
  • Tampak belakang Panamera
  • Tampak Grille Panamera
  • Lampu depan Panamera
  • handle pintu Panamera
  • Pelek Panamera
  • Knalpot Panamera
  • Tampak belakang Panamera
  • Tampak belakang low angle Panamera
  • Spoiler Panamera
Porsche Panamera
Rp 4,7 - 5 Milyar

Mobil Porsche Lainnya

  • Porsche 718
    Porsche 718
  • Porsche 911
    Porsche 911
  • Porsche Cayenne
    Porsche Cayenne
  • Porsche Taycan
    Porsche Taycan
  • Porsche Panamera
    Porsche Panamera
  • Porsche Macan
    Porsche Macan
  • Porsche Macan Electric
    Porsche Macan Electric

Don't Miss

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Porsche Pilihan

Pilihan mobil untuk Anda

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Artikel Feature