Hyundai Kebut Produksi Lokal Ioniq 5, Tanggapi Isu Insentif EV

Hyundai Ioniq 5

JAKARTA, Carvaganza - Menjadi pabrikan yang gesit menawarkan kendaraan listrik di Indonesia, Hyundai sukses populerkan Ioniq 5 yang sangat digemari masyarakat. Saking tingginya minat pasar, Ioniq 5 mencatat whoesales sebanyak 1.829 unit menurut data GAIKINDO.

KEY TAKEAWAYS

  • Hyundai Ioniq 5 sudah mencapai masa inden sampai 1 tahun di Indonesia

    Dipastikan tidak ada kenaikan harga dengan adanya rencana insentif untuk mobil listrik
  • Popularitas Ioniq 5 juga bisa dilihat dari panjangnya waktu tunggu (inden) konsumen untuk mendapatkan kendaraan listrik tersebut. Beberapa mengungkapkan saat ini waktu tunggu Ioniq 5 mencapai 1 tahun lebih.

    Pada awal 2023, Hyundai juga akan merasakan kehadiran insentif untuk kendaraan listrik produksi dalam negeri dari pemerintah. Saat ini peraturan tersebut terus dibahas, apakah nantinya inden Ioniq 5 akan semakin mengular?

    Hyundai IONIQ 5

    Makmur, Chief Operating Officer Hyundai Motor Indonesia (HMID) mengungkapkan meski aturan insentif tersebut belum hadir,  tidak ada pengaruh terhadap permintaan serta waktu inden Ioniq 5. Pihaknya saat ini fokus untuk terus berusaha memangkas waktu tunggu dengan menggenjot produksi Ioniq 5.

    Baca Juga: BMW X7 Meluncur Bawa Tampang Baru, Agresif Pakai Trim M Sport

    "Untuk supply, saat ini kita usahakan tingkatkan produksi di tahun ini. Jadi inden atau waktu tunggu bisa dipercepat dari sebelumnya sekitar satu tahun lebih ke enam bulan lebih. Ini tergantung tipe dan warna," ucap Makmur saat dihubungi oleh Oto.com, Rabu (1/2/2023).

    Makmur mengungkapkan HMID pasti akan selalu mendukung keputusan yang akan dilakukan pemerintah Indonesia. Menurutnya, dengan adanya insentif ini peralihan dari kendaraan konvensional ke kendaraan listrik bisa berakselerasi lebih cepat. Tentu ini bisa diperluas dengan bentuk dukungan lainnya di kemudian hari.

    "Kita dukung terus keputusan yang diberikan oleh pemerintah. Pastinya adanya subsidi ini makin mempercepat penetrasi EV di Indonesia," ucap Makmur.

    Hyundai Kona Electric

    Makmur juga menjelaskan, saat ini pihaknya tidak melakukan perubahan harga untuk Ioniq 5. Begitu juga apakah nanti insentif akan berpengaruh pada perubahan harga produk Ioniq 5. Berdasarkan catatan redaksi, Ioniq 5 ditawarkan dalam dua varian yakni Prime dan Signature yang masing-masing memiliki varian Standard Range dan Long Range. Harganya dibanderol mulai Rp748 juta sampai Rp859 juta.

    "Kami sudah melakukan penyesuaian harga pada pertengahan tahun lalu. Sebenarnya untuk perubahan harga bisa kapan saja, setiap saat bisa terjadi. Tentu memperhitungkan banyak faktor. Soal subsidi yang akan hadir, itu nanti akan diberikan kepada konsumen," ucap Makmur.

    Data terakhir, Ioniq 5 saat ini sudah mengantungi pemesanan lebih dari 6.000 unit. Beberapa kendala pada produksi Ioniq 5 di pabrik Hyundai Cikarang seperti dijelaskan beberapa waktu lalu adalah akibat suplai semi konduktor.
    (SETYO ADI / WH)

    Baca Juga: Honda Bongkar Rahasia Dapur, Pakai Teknologi VR Kembangkan Mobil Baru

    Pelajari lebih lanjut tentang Hyundai Ioniq 5

    • Tampak Depan Bawah Hyundai Ioniq 5
    • Tampak samping Ioniq 5
    • Tampak Depan Hyundai Ioniq 5
    • Tampak belakang Ioniq 5
    • Tampak atas Ioniq 5
    • lampu belakang Ioniq 5
    • Pelek Ioniq 5
    • Tampak belakang Ioniq 5
    • Hyundai Ioniq 5 Front Side View
    Hyundai Ioniq 5
    Rp 713 - 902,4 Juta Cicilan mulai dari : Rp 16,27 Juta

    Mobil Hyundai Lainnya

    • Hyundai Creta
      Hyundai Creta
    • Hyundai Stargazer
      Hyundai Stargazer
    • Hyundai Ioniq 5
      Hyundai Ioniq 5
    • Hyundai Santa Fe
      Hyundai Santa Fe
    • Hyundai Palisade
      Hyundai Palisade
    • Hyundai Stargazer X
      Hyundai Stargazer X
    • Hyundai Staria
      Hyundai Staria
    • Hyundai i20
      Hyundai i20
    • Hyundai Ioniq 6
      Hyundai Ioniq 6
    • Hyundai Seven Concept
      Hyundai Seven Concept

    Featured Articles

    Read All

    Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

    Mobil Hyundai Pilihan

    • Upcoming

    Pilihan mobil untuk Anda

    • Nissan Leaf
      Nissan Leaf
      Rp 738 - 740 Juta
      • Electric
      • Hatchback
      • Otomatis

    Updates

    Artikel lainnya

    New cars

    Artikel lainnya

    Drives

    Artikel lainnya

    Review

    Artikel lainnya

    Video

    Artikel lainnya

    Hot Topics

    Artikel lainnya

    Interview

    Artikel lainnya

    Modification

    Artikel lainnya

    Features

    Artikel lainnya

    Community

    Artikel lainnya

    Gear Up

    Artikel lainnya

    Artikel Mobil dari Oto

    • Berita
    • Artikel Feature
    • Road Test

    Artikel Mobil dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Review
    • Artikel Feature