Ford Ranger Mulai Diproduksi di Thailand

Ford Ranger Mulai Diproduksi di Thailand
BANGKOK, 9 Oktober 2016 -- Ford Motor Company mengumumkan produksi pikap Ranger resmi dimulai di Ford Thailand Manufacturing (FTM). Ranger dihasilkan di pabrik kerjasama Ford, AutoAlliance Thailand (AAT) yang menjadi basis produksi utama Ford untuk Ranger di Asia Pasifik.

FTM yang juga memproduksi EcoSport, Focus dan Fiesta mendapat tambahaninvestasi sebanyak US$ 186 juta. Hal ini untuk memudahkan FTM meningkatkan produksi Ranger yang memiliki permintaan besar di kawasan Adia Pasifik.

Ranger menjadi pikap paling laris Ford di Asia Pasifik. Ia juga menjadi truk terlaris di pasaran Selandia Baru, Vietnam, Taiwan, Kamboja dan Myanmar. Selain kedua terlaris di Australia, Malaysia dan Filipina.

“Peningkatan volume (produksi) Ranger akan membuat kami memenuhi permintaan pelanggan terhadap truk Built Ford Tough milik Ford. Penambahan investasi ke FTM juga membuktikan keyakinan terhadap Thailand, serta kualitas bertaraf dunia yang diberikan oleh semua tenaga kerja kami,” kata Presiden Ford ASEAN, Mark Kaufman.

Ford merupakan salah satu pabrikan automotif terbesar di Thailand. Mereka menginvestasikan dana lebih US$ 2.7 miliar untuk FTM dan AAT yang menyerap tenaga kerja lebih dari 10.000 orang.

Ford meluncurkan Ranger baru tahun lalu. Truk ini menawarkan rangkaian teknologi pintar yang digabung dengan kemampuan off-road. Dengan kemampuan mengharung air sedalam 800mm dan jarak ke tanah setinggi 230 mm diklaim merupakan yang terbaik di kelasnya.

Model ini ditawarkan dalam beberapa varian seperti 3.2L Wildtrak, 2.2 XLT MT, 2.2 XLT AT, 3.2 XLT MT, dan 3.2 XLT AT.

RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Ford Pilihan

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza