Pabrik Segera Beroperasi, Hyundai Staria akan Diproduksi Lokal Juga?

Staria

JAKARTA, Carvaganza - PT Hyundai Motor Indonesia (HMID) telah memasuki pasar segmen MPV mewah dengan meluncurkan Hyundai Staria untuk pasar Indonesia. Staria menjadi satu di antara rangkaian model baru yang diluncurkan selama setahun ke belakang. Dengan akan beroperasinya pabrik baru di Cikarang, Jawa Barat, apakah Staria akan termasuk model yang diproduksi atau dirakit dari Indonesia?

Pabrik baru direncanakan mulai beroperasi jelang akhir tahun 2021 ini, yang telah berjalan pembangunannya sejak akhir 2019 lalu. Mengingat pasar MPV yang berorientasi kekeluargaan cukup laris di Indonesia, menarik mengetahui apakah Staria akan termasuk daftar rakitan lokal juga. Setidaknya sudah beberapa model dipastikan akan lahir dari pabrik Hyundai Motor Manufacturing Indonesia.

Apalagi kalau menilik perjalanan merek Hyundai di Indonesia, sudah cukup lama sebuah pabrik di Bekasi menjadi basis perakitan untuk Hyundai H-1, dioperasikan oleh PT Hyundai Indonesia Motor (HIM). Uniknya, H-1 dan Staria bisa dibilang produk yang memiliki basis cukup mirip, sebagai MPV besar yang bisa dibuat memiliki empat baris kursi di dalamnya. Kemungkinan lokalisasi diakui tidak tertutup oleh HMID.

“Semua kemungkinan itu ada, tapi apakah itu bisa kita realisasikan atau tidak, akan kita evaluasi lebih lanjut,” jawab Makmur, Managing Director PT HMID, saat acara media test drive Hyundai Staria, hari Jumat (10/9/2021).

Baca Juga: VIDEO: First Drive Hyundai Staria, Sudah Layak Jadi Lawan Alphard?

“Membuat produk menjadi CKD, banyak faktor yang perlu dipelajari. Pertama, bagaimana market tersebut dan mapping secara global makanya kenapa Indonesia dipilih menjadi negara yang memiliki pabrik. Dari HMC itu sudah mengatur pabrik mana untuk pembagian mapping produksinya untuk melayani region mana saja.

“Yang kedua, produk mana saja yang akan diproduksi negara-negara lain, faktornya dari market, kuantitas, kapasitas produksi dari pabrik tersebut dan peraturan negara itu. Kalau dari peraturan negara tersebut memiliki insentif-insentif dari pemerintah besar pasti akan jadi pilar di sana.”

Saat ini, Staria yang baru debut global pada bulan Juli 2021 ini, diproduksi hanya dari Ulsan, Korea Selatan. Mobil yang disebut sebagai penerus untuk Starex ini memakai platform yang berbagi dengan Kia Carnival terbaru (KA4). Di Indonesia, Hyundai menawarkan Staria dalam opsi konfigurasi untuk 7 dan 9 penumpang.

Posisinya yang diklaim sebagai MPV Premium menempatkan Staria berada di kelas yang selama ini diisi oleh Toyota Alphard dan Vellfire, Honda Odyssey, dan sebagainya. Hyundai mengambil pendekatan unik, dengan mengusung desain eksterior yang bernuansa futuristis, terinspirasi pesawat luar angkasa. Dan dibandingkan para rivalnya di Tanah Air, hanya Staria yang bisa menawarkan empat baris kursi.

HMID memasarkan Staria dengan harga mulai Rp 888 juta (OTR DKI Jakarta), yang dibekali mesin diesel 2.2 liter R II TD-CRDi dan transmisi otomatis 8-percepatan. Spesifikasi teknis tersebut sama seperti dimiliki Hyundai Palisade, yang berwujud SUV.
WAHYU HARIANTONO

Baca Juga: Hyundai Semakin Dekati Konsumen, Buka City Store di Pondok Indah Mall 3

Pelajari lebih lanjut tentang Hyundai Staria

  • Tampak Depan Bawah Hyundai Staria
  • Tampak samping Staria
  • Tampak Depan Hyundai Staria
  • Tampak belakang Staria
  • Tampak Grille Staria
  • lampu belakang Staria
  • handle pintu Staria
  • Pelek Staria
  • Tampak depan medum angle Staria
Hyundai Staria
Rp 924 Juta - 1,06 Milyar Cicilan mulai dari : Rp 21,08 Juta

Mobil Hyundai Lainnya

  • Hyundai Creta
    Hyundai Creta
  • Hyundai Stargazer
    Hyundai Stargazer
  • Hyundai Ioniq 5
    Hyundai Ioniq 5
  • Hyundai Santa Fe
    Hyundai Santa Fe
  • Hyundai Palisade
    Hyundai Palisade
  • Hyundai Stargazer X
    Hyundai Stargazer X
  • Hyundai Staria
    Hyundai Staria
  • Hyundai i20
    Hyundai i20
  • Hyundai Ioniq 6
    Hyundai Ioniq 6
  • Hyundai Seven Concept
    Hyundai Seven Concept

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Hyundai Pilihan

  • Upcoming

Pilihan mobil untuk Anda

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature