Honda Civic Hatchback RS Varian dengan value for money terbaik
Honda Civic Hatchback dijual hanya dalam satu varian, yakni RS. Varian ini menyediakan satu opsi transmisi, otomatis CVT (Continuous Variable Transmission). Honda Civic Hatchback RS dijual Rp 512,8 juta.
Kelebihan dan Kekurangan Honda Civic Hatchback RS
Dapatkan wawasan yang lebih baik tentang Honda Civic Hatchback RS, Baca pendapat ahli kami dan bantu untuk membeli atau tidak
Kelebihan Honda Civic Hatchback RS
Mesin turbo efisien
Desain sporty
Interior mewah
Kekurangan Honda Civic Hatchback RS
Harga relatif tinggi
Hanya satu varian
Transmisi CVT
Skor Penilaian Carvaganza untuk Honda Civic Hatchback RS
-
Honda Civic Hatchback RS - Value For Money
3.5 BintangHonda Civic Hatchback sekarang punya lawan, namanya Mazda 3. Sama-sama hatchback eksotis berharga lebih dari setengah milyar Rupiah. Civic Hatchback lebih murah meski terpaut tak sampai Rp 10 juta. Jujur kalau ingin melihat keuntungan memiliki Civic Hatchback, sebaiknya bandingkan dengan versi sedannya.
Ya, karena Civic Hatchback memiliki hampir semua kelengkapan dan kelebihan yang dimiliki oleh Honda Civic Sedan. Menariknya, Civic Hatchback dijual lebih murah. Malah versi hatchback menawarkan kepraktisan lebih lantaran punya bagasi yang lebih besar dengan akses yang lebih baik pula. Meskipun kalau boleh jujur, lantaran hanya tersedia varian RS saja, harga Honda Civic Hatchback jadi terlalu mahal. Karena dulu waktu pertama kali diluncurkan, harga varian terendahnya hanya sekitar Rp 414,5 juta.
-
Eksterior Civic Hatchback RS
4.5 BintangVersi terbaru mendapat ubahan eksterior yang bisa dikenali dari panel hitam di samping spoiler depan. Bagian itu kini tampil cenderung polos, tidak lagi berpola honeycomb, dengan tambahan garnish sewarna body. Tetap dilengkapi intake di setiap sisi, mendukung pendinginan selain grille di tengah.
Tampilan side skirt ikut berubah menjadi lebih sporty. Menggunakan elemen dua warna alias two-tone, yang tampak menyambung dengan lip spoiler depan dan belakang. Kemiripan dengan Civic Type R bisa dilihat dari dipindahnya posisi dua buah knalpot ke tengah spoiler belakang, lalu diapit diffuser.
-
Interior Honda Civic Hatchback RS
4 BintangKabin berkesan sport ditampilkan lewat aksen motif chequered flag alias bendera kotak-kotak di jok depan. Begitu juga dengan detail jahitan warna merah yang menghiasi lingkar setir, dashboard, tuas transmisi, trim pintu dan seluruh joknya. Ada juga cover pedal yang berbahan metal.
Mudah untuk dapatkan posisi duduk nyaman di balik kemudi Civic RS, berkat pengaturan 8-way secara elektrik. Visibilitas ke arah depan luas, tidak menjadi masalah walaupun jok diposisikan rendah ala sportscar.
itur lainnya adalah New Auto Dimming Rear View Mirror yang berfungsi menghindari pantulan cahaya berlebih sehingga mendukung visibilitas pengendara yang lebih baik.
Pada perangkat hiburan, mobil ini sudah menggunakan perangkat audio dengan layar sentuh berukuran 7 inci terbaru. Sistem audio ini dilengkapi fitur AM/FM radio, port USB dan AUX, Bluetooth, dan juga smartphone connection dengan support untuk Android dan iOS. Kontrol kendali audio berikut handsfree telephone dapat Anda lakukan melalui tombol di palang lingkar kemudi.
Honda juga membekali motor ini dengan peranti Smart Key. Oke, kita bisa masuk sampai menyalakan mesin dengan one push ignition tanpa perlu menyentuh fisik kunci. Simpan saja di saku celana dan semua beres. Tapi tak hanya itu. Fitur pintar di kunci memungkinkan Anda menyalakan mobil dan pendingin ruangan dari jauh agar begitu masuk langsung terasa nyaman. Dapat pula membuka kaca untuk menjaga sirkulasi udara kabin.
Otomatisasi perangkat tak lupa disediakan. Wiper akan bekerja secara mandiri tanpa perlu disuruh bila sistem mendeteksi hujan turun. Agar kian nyaman dan mudah dipakai, tersemat reversing camera dengan pengaturan tiga posisi. “Normal” guna melihat jarak keseluruhan, “Wide” berfungsi menilai kedekatan sisi samping, dan “Top” dapat dimanfaatkan untuk mengetahui sedekat apa ujung buntut dengan rintangan.
Selain itu, Civic Hatchback RS sudah dilengkapi dengan cruise control yang akan sangat berguna ketika berkendara di jalan tol. Hadir pula kamera mundur yang punya tiga opsi angle visual; yaitu Normal View, Wide View dan Top View.
Sama seperti model-model Honda lainnya, penjamin keselamatan sudah lengkap. Honda mengaplikasikan teknologi rangka orisinal G-Force Control (G-CON) dan ACETM untuk memberikan perlindungan menyeluruh pada kabin penumpang. Bodi Honda Civic Hatchback juga dirancang dengan struktur Pedestrian Protection di lima bagian yang dapat meredam energi dan meminimalkan cedera pada pejalan kaki.
New Honda Civic Hatchback RS dilengkapi 6 buah Airbag, Pretensioner Seatbelt dan Load Limiter yang dapat mengurangi resiko cedera pada pengemudi dan penumpang. Sementara ISOFIX & Tether berfungsi untuk pengait kursi bayi di kursi belakang kendaraan dalam menunjang keselamatan.
Selain itu, Honda Civic Hatchback juga telah dilengkapi dengan fitur lain seperti Hill Start Assist, Vehicle Stability Assist, sistem pengereman Anti-lock Braking System (ABS) + Electronic Brake-force Distribution (EBD) + Brake Assist (BA), Brake Override System, hingga Emergency Stop Signal.
-
Mesin, Performa & Konsumsi BBM Civic Hatchback RS
4 BintangMesin 4-silinder 1.5 liter VTEC turbi menghasilkan tenaga puncak 170 hp pada 5.500 rpm dan torsi maksimal 220 Nm pada 1.700 rpm - 5.500 rpm. Mesin andalan Honda tersebut saat ini sudah memenuhi standar Euro 4, berkat Earth Dreams Technology yang ramah lingkungan.
Civic RS sudah menggunakan transmisi otomatis jenis CVT, jadi lajunya di tengah traffic padat terasa sangat halus. Mobil ini juga sudah dilengkapi paddle shift 7 kecepatan yang memberikan sensasi berkendara lebih fun bagaikan menggeber sports car.
Kelincahan dan stabilitas berkendara dalam berbagai kecepatan dihasilkan lewat fitur Dual Pinion Electric Power Steering (EPS). Sementara Efisiensi bahan bakar didukung fitur ECON yang secara otomatis mengatur kerja mesin dan fungsi-fungsi lainnya untuk memaksimalkan efisiensi bahan bakar.
-
Pengendaraan dan Pengendalian Honda Civic Hatchback RS
4 BintangMobil ini relatif nyaman, sampai membuat dua rekan saya tertidur. Meski chassis agak kaku, redaman suspensi MacPherson Strut di depan dan Multi-Link di belakang masih memberi ayunan yang lembut.
Dengan putaran setir yang ringan, melakukan parkir di area yang agak sempit jadi mudah. Apalagi dibantu dengan kamera mundur yang punya tiga opsi angle visual; yaitu Normal View, Wide View dan Top View.
Setelah menjajal Civic RS dari pagi sampai sore, mobil ini masih memiliki karakter khas sedan yang cukup nyaman dan memanjakan penumpang. Sementara untuk pengemudi, sama seperti Civic hatchback sebelumnya, karakter Civic RS tetap menyenangkan, namun juga praktis untuk komuter di dalam kota.
-
Fitur keselamatan Civic Hatchback RS
4 BintangHonda Civic Hatchback dibekali dengan segudang fitur keselamatan yang lengkap/ Sebut saja rem parkir elektrik, 6 buah airbag, Vehicle Stability Assis (VSA), Hill Start Assist (HSA), ABS+EBD+BA, Brake Override System, Emercgency Stop Signal dan lainnya. Sayangnya sistem keselamatan Honda Sensing yang sudah terpasang pada Honda Odyssey, Honda Accord dan bahkan Honda BR-V terbaru.
-
Layanan Purna Jual Civic Hatchback RS
4 BintangLayanan purna jual Honda di Indonesia juga sangat baik. Lebih dari 200 diler resmi dengan fasilitas layanan 3S Honda tersebar di hampir seluruh provinsi mulai dari Nangroe Aceh Darussalam hingga Papua. Populasinya yang tinggi juga membuat Honda mau tidak mau menjamin ketersediaan suku cadang baik fast moving maupun slow moving dengan baik. Layanan purna jual Honda juga pernah beberapa kali meraih penghargaan terbaik.
Pertanyaan yang sering ditanyakan tentang Honda Civic Hatchback RS
Berapa dimensi panjang Honda Civic Hatchback?
Berapa ukuran ban dan velg Honda Civic Hatchback?
Berapa tenaga mesin Honda CivicHatchback?
Mobil Honda
Updates - Honda Civic Hatchback RS
New Cars - Honda Civic Hatchback RS
Artikel Mobil dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Road Test
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Artikel Feature