Kehadiran Calya dan Sigra, Ancaman untuk Datsun Go+?

Kehadiran Calya dan Sigra, Ancaman untuk Datsun Go+?
Jakarta, 15 Juli 2016 - Dalam waktu kurang dari satu bulan, Toyota dan Daihatsu akan meluncurkan 2 mobil murah mereka yang berada disegmen LCGC 7-Seater. Toyota memberi nama mobilnya Toyota Calya dan Daihatsu menamainya Daihatsu Sigra. Kehadiran keduanya akan menjadi ancaman bagi penghuni segmen ini Datsun Go+.

Ya, seperti yang kita ketahui bersama Datsun Go+ merupakan LCGC 7-seater pertama yang hadir di pasar otomotif Indonesia. Banyak orang orang yang beralih dari semula menggunakan sepeda motor kemudian membeli Datsun Go+ untuk mobil pertama mereka.

Hal tersebut dibuktikan dengan hasil penjualan Datsun Go+ yang semakin meroket, bahkan penjualan Datsun melebihi Nissan. Tahun 2015 Datsun berhasil menjual sebanyak 29.358 unit sedangkan Nissan menjual 25.108 unit.

Begitu juga dengan hasil penjualan Datsun selama tahun 2016 ini. Mobil murah tersebut berhasil terjual sebanyak 6.396 unit. Sedangkan Nissan selama tahun 2016 berjalan ini baru menjual setengah angka penjualan Datsun yaitu 3.146 unit.

Akankah kejayaan dari Datsun akan terus langgeng? Apalagi sebentar mobil murah 7-seater Toyota dan Daihatsu akan mengaspal. Seperti yang kita ketahui bersama, Toyota dan Daihatsu merupakan pabrikan otomotif terbesar di Indonesia.

Setidaknya kita tunggu reaksi pasar saat di kembar Calya dan Sigra hadir ke hadapan publik pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 bulan Agustus mendatang.

TITO LISTYADI

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature