Honda Tawarkan Mesin Kapal Paling Buas di Dunia, Speknya V8

Honda BF3500 Mesin Kapal

GENOA, Carvaganza - Tak cuma menggarap kendaraan roda dua maupun empat, Honda turut menyajikan produk untuk kendaraan air. Melalui Honda Marine, terbaru brand ini meluncurkan mesin kapal BF350 yang merupakan performa tinggi. Jantung pacu berspesifikasi V8 tersebut dipajang selama Genoa Boat Show di Genoa, Italia pada 21 hingga 26 September 2023.

BF350 diklaim sebagai mesin kapal paling bertenaga yang pernah dibuat pabrikan. Setelan V8 diberikan kapasitas silinder 5.0 liter. Dipadukan teknologi VTEC yang mengejar performa sekaligus efisiensi konsumsi bahan bakar. Tenaga tercipta mencapai 350 hp di putaran 5.500 rpm. Dapur mekanis turut dipasangkan fitur mode Blast (Boosted Low Speed Torque). Di mana ia bisa memberikan akselerasi instan.

Pada kecepatan konstan, ECMo akan aktif, dan sistem akan memberikan optimalisasi konsumsi bahan bakar yang digunakan. Tapi ketika energi dorong diperlukan maka VTEC akan meningkatkan tenaga puncak untuk menyajikan kenaikan akselerasi positif. Di lain sisi, walau performanya tinggi, BF350 diklaim mempunyai tingkat kebisingan dan vibrasi rendah. Tujuannya untuk menyuguhkan kenyamanan berlayar.

Untuk desain, mesin mengaplikasikan konsep baru. Nuansa modern terasa kental sehingga apik dipadukan dengan berbagai model kapal. Selain itu, Honda Marine menerapkan dimensi ramping untuk memaksimalkan ruang dan fleksibilitas ketika dipasang. Kelir bodi ada dua pilihan, yakni Aquamarine Silver dan Grand Prix White. Dipadukan hitam glossy dan terdapat logo maupun trim berlapis chrome tiga dimensi yang menguatkan sisi premium.

Baca Juga: Honda Accord Debut di Jepang, Tonjolkan Teknologi Hybrid dan ADAS

Urusan pengendalian khususnya kemudi langsung, BF350 memiliki alat pengontrol berbentuk ergonomis yang nyaman di berbagai posisi genggaman. Alat kontrol tersebut memiliki panel multifungsi dengan lima tombol. Pengoperasiannya dilengkapi iST (Intelligent Shift and Throttle) berupa satu tuas. Sistem throttle by wire mengizinkan fungsi cruise control yang menahan kecepatan berdasarkan beban dan kondisi laut.

Honda BF3500 Mesin Kapal

“Pengenalan mesin baru yang memiliki tenaga maksimum 350 tenaga kuda ini merupakan sebuah perkembangan yang sangat penting bagi Honda Marine. Mesin ini menunjukkan komitmen Honda untuk meningkatkan pengalaman berlayar bagi para konsumen kami melalui teknik yang presisi serta dorongan untuk terus berinovasi,” ucap Katsuhisa Okuda selaku Chief Officer and President Honda Motor Europe dalam keterangan resminya.

Lebih lanjut, Honda Marine merupakan bagian dari divisi Honda Power Products yang sudah beroperasi sejak 1953. Ia telah memproduksi lebih dari 100 juta Power Products di seluruh dunia sampai saat ini. Honda terus menjadi pemimpin dalam pengembangan mesin empat langkah yang rendah emisi, hemat bahan bakar, dan ramah lingkungan untuk digunakan pada motor tempel, generator, pompa air, mesin pemotong rumput, dan banyak aplikasi peralatan listrik lainnya.
(MUHAMMAD HAFID / WH)

Baca Juga: Demi Kualitas Transportasi Umum, Suzuki Gelar Service Gratis 750 Unit Mikrotrans

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Honda Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature