IIMS 2024: Suzuki Ertiga Cruise Meluncur Jadi Varian Tertinggi Baru

Suzuki Ertiga meluncur dalam varian Cruise, sebagai varian tertinggi baru.

  • 2024/02/Suzuki-Ertiga-Cruise-IIMS-2024-2.jpg
  • 2024/02/Suzuki-Ertiga-Cruise-IIMS-2024-4.jpg
  • 2024/02/Suzuki-Ertiga-Cruise-IIMS-2024-1.jpg
  • 2024/02/Suzuki-Ertiga-Cruise-IIMS-2024-7.jpg
  • 2024/02/Suzuki-Ertiga-Cruise-IIMS-2024-6.jpg
  • 2024/02/Suzuki-Ertiga-Cruise-IIMS-2024-5.jpg
  • 2024/02/Suzuki-Ertiga-Cruise-IIMS-2024-3.jpg

JAKARTA, Carvaganza - Selain meluncurkan Jimny 5 Pintu, Suzuki Indomobil Sales (SIS) memanfaatkan IIMS 2024 untuk memperkuat lini Ertiga juga. Model MPV ini mendapatkan varian baru, yaitu Ertiga Cruise, yang sekaligus menjadi varian tertinggi baru.

Ertiga yang kini merupakan generasi ketiga bertransformasi menjadi lebih ramah lingkungan. Berkat pengaplikasian teknologi Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS) yang membawa Ertiga masuk ke segmen elektrifikasi.

“Menambah pilihan pada segmen MPV seri hybrid kami, Suzuki melakukan sejumlah elevasi khususnya pada desain dan teknologi elektrifikasi All New Ertiga Cruise. Ubahan ini didesain langsung di Indonesia, dan kami hadirkan khusus untuk pasar Indonesia, guna menyasar keluarga pintar yang menaruh perhatian besar pada kenyamanan, gaya, dan efisiensi mobilnya. Besar harapan kami masyarakat menyambut positif produk karya anak bangsa ini,” ungkap Donny Saputra, Deputy 4W Sales & Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) di Jakarta, Sabtu (17/02/2024).

Suzuki Ertiga Cruise

Adapun varian terbaru mengusung desan lebih sporty dengan berbagai imbuhan terutama pada eksterior. Kelengkapannya yaitu short pole antenna, spion elektrik dan dapat melipat secara otomatis, side under spoiler, side body decal, front under spoiler dan front garnish bumper. Sektor penerangan menganut proyektor dengan fungsi Auto Headlight dan Guide Me Light.

Baca Juga: IIMS 2024: Mitsubishi L100 Meluncur Jadi EV Niaga, Harga Rp300 Jutaan

Untuk belakang terdapat rear upper spoiler, backdoor garnish, high mount stop lamp LED, rear under spoiler dan lampu kombinasi LED dengan light guide. Velg bergaya tegas menganut dua kelir sporty. Unit pun disuguhkan dalam warna tunggal Cool Black dan dual tone Pearl Snow White + Cool Black.

Suzuki Ertiga Cruise

Ertiga Hybrid Cruise disuguhkan dalam empat pilihan. Berikut harganya :
● All New Ertiga Hybrid Cruise (AT / Cool Black) : Rp299 juta
● All New Ertiga Hybrid Cruise (AT / Two Tone) : Rp301 juta
● All New Ertiga Hybrid Cruise (MT / Cool Black) : Rp288 juta
● All New Ertiga Hybrid Cruise (MT / Two Tone) : Rp290 juta

Konsumen bisa melakukan pembelian unit di seluruh dealer Suzuki maupun di booth Suzuki selama IIMS 2024. Khusus di pameran terdapat keuntungan berupa uang elektronik sebesar Rp500 ribu dan Car Air Purifier. Lebih lanjut Suzuki turut menyediakan Fortune Box berisikan undian exclusive gift bagi para pelanggan yang melakukan transaksi hingga dengan tahap Surat Pembelian Kendaraan (SPK). Setiap pelanggan yang melakukan SPK akan mendapat 1 lembar voucher yang dapat ditukarkan dengan exclusive gift Suzuki.
(MUHAMMAD HAFID / WH)

Baca Juga: IIMS 2024: Honda Kolaborasi dengan Shining Bright, Rilis Apparel Terinspirasi BR-V N7X

Pelajari lebih lanjut tentang Suzuki Ertiga

  • Tampak Depan Bawah Suzuki Ertiga
  • Tampak Depan Suzuki Ertiga
  • Tampak Grille Ertiga
  • Fog lamp depan Ertiga
  • Lampu depan Ertiga
  • lampu belakang Ertiga
  • Suzuki Ertiga Drivers Side Mirror Front Angle
  • handle pintu Ertiga
  • Pelek Ertiga
  • Tampak wiper Ertiga
  • Tampak depan medium Suzuki Ertiga
  • Suzuki
Suzuki Ertiga
Rp 231,4 - 265,8 Juta Cicilan mulai dari : Rp 5,28 Juta

Mobil Suzuki Lainnya

  • Suzuki Ertiga Smart Hybrid
    Suzuki Ertiga Smart Hybrid
  • Suzuki XL7
    Suzuki XL7
  • Suzuki APV Arena
    Suzuki APV Arena
  • Suzuki Carry
    Suzuki Carry
  • Suzuki Jimny
    Suzuki Jimny
  • Suzuki Jimny 5 Door
    Suzuki Jimny 5 Door
  • Suzuki Ertiga
    Suzuki Ertiga
  • Suzuki Grand Vitara
    Suzuki Grand Vitara
  • Suzuki Ignis
    Suzuki Ignis
  • Suzuki S-Presso
    Suzuki S-Presso
  • Suzuki Swift
    Suzuki Swift
  • Suzuki Baleno
    Suzuki Baleno
  • Suzuki Carry Blind Van
    Suzuki Carry Blind Van
  • Suzuki Vitara
    Suzuki Vitara

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Suzuki Pilihan

  • Upcoming

Pilihan mobil untuk Anda

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature