Hyundai Creta Facelift Bulan Ini, Adopsi Tampang Palisade

Akan debut di India dengan ubahan tampilan eksterior seperti Palisade.

New Hyundai Creta 2024

NEW DELHI, Carvaganza - Awal tahun ini akan ada pembaruan yang diberikan kepada Hyundai Creta. Namun bukan untuk meluncur di pasar Indonesia, melainkan India. Ini menyusul rangkaian teaser yang telah resmi dirilis oleh Hyundai di India, menunjukkan ubahan eksterior dan tentunya paket fitur.

Jadwal peluncuran pada 16 Januari 2024, Creta akan tersedia dalam tujuh varian: E, EX, S, S(O), SX, SX Tech, SX (O). Kemudian ditawarkan dalam enam pilihan warna. Ada Robust Emerald Pearl (baru), Fiery Red, Ranger Khaki, Abyss Black, Atlas White, Titan Grey dan pilihan Atlas dual tone.

Di Negeri Bharat, Hyundai Creta 2024 memiliki tiga pilihan mesin. Pertama pemacu 1.5 liter Kappa Turbo GDi Petrol, 1.5 liter MPi Petrol dan 1.5 liter U2 CRDi diesel. Di sana bahkan konsumen diberi empat opsi transmisi. Antara lain manual 6-percepatan, IVT (Intelligent Variable Transmission), DCT (Dual Clutch Transmission) 7-percepatan dan matik AT 6-percepatan. Empat jenis mode berkendara bakal dipertahankan seperti Eco, Comfort, Smart, dan Sport.

New Hyundai Creta 2024

Selalu ada kemungkinan untuk pasar Indonesia mendapatkan ubahan tubuh sama. Tapi agaknya pakai mesin Smartstream G1.5 berkekuatan 115 PS dan torsi 143,8 Nm. Lalu pilihan transmisi tetap tersedia manual maupun IVT (CVT). Lanjut mengenai ubahan eksterior. Hyundai Creta terbaru mengantungi rancangan raut muka kontemporer. Bahasa tubuh seperti terinspirasi dari Palisade terbaru. Hyundai India sudah mengungkap gambar teaser jelang peluncuran dua pekan mendatang.

Baca Juga: Berhasil Hole In One, Pegolf Taiwan Menangkan Hyundai Stargazer X

Ia mengusung bahasa rancangan Sensuous Sportiness. Terlihat cluster headlamp vertikal yang memiliki bagian terpisah. Dan ia membawa LED Daytime Running Lamp seperti kepunyaan Palisade. Dalam gambar itu, terpampang grille baru dengan detail seperti kubus. Sedangkan di buritan tampak semakin menarik berkat permainan LED baru, berbentuk mengotak. Sekilas mirip Hyundai Ioniq 5. Sehingga kalau dipandang meningkatkan level maskulin. Lantaran menjadi produk global, bentuk tubuh harus bisa menyesuaikan tren dan bisa “dicerna” oleh masyarakat di berbagai market.

Velg belum terlihat di gambar teaser. Namun ketika pengetesan, ia kedapatan menggunakan pola dual tone lima palang sekitar 17 inci 215/60. Fitur andalan Hyundai SmartSense pasti terpasang. Minimal memiliki fungsi Forward Collision-Avoidance Assist (FCA), Lane Keeping & Lane following Assist (LKA & LFA). Termasuk Blind-Spot Collision-Avoidance Assist (BCA) serta Cross-Traffic Collision-Avoidance Assist (RCCA).

Perangkat standar di model eksis tergolong lengkap, meliputi airbag driver, passenger, side & curtain (6 titik), rem ABS plus EBD, Electronic Stability Control (ESC). Kemudian terpasang Vehicle Stability Management Control (VSM), Hill Start Assist Control (HAC), Cruise Control, serta Parking Assist. Niscaya model terbaru memiliki itu semua. Rencananya, Hyundai mulai membangun Creta facelift di pabrik Chennai pada pertengahan Januari 2024.

“Hyundai Creta bukan sekadar SUV, melainkan sebuah emosi. Selama delapan tahun terakhir, setiap SUV ukuran menengah yang dijual di sini (India) adalah Creta. Ini sebuah bukti besar atas kepercayaan dan kecintaan mendalam yang diperoleh merek di kalangan pelanggan. Di Hyundai, kami menerima tantangan dan berusaha untuk menetapkan tolok ukur semakin tinggi. Hari ini, saya sangat gembira mengumumkan dimulainya pemesanan Hyundai Creta terbaru. Siap untuk kembali membuat gebrakan di industri dengan desain anyar berani, percaya diri. Serta fitur-fitur teknologi tinggi, kenyamanan dan kemudahan bagi konsumen,” terang Tarun Garg, COO, Hyundai Motor India Ltd.
(ANJAR LEKSANA / WH)

Baca Juga: Paket Komplet Keunggulan Mitsubishi XFORCE, Performa Hingga Promo Menarik

Pelajari lebih lanjut tentang Hyundai Creta

  • Tampak Depan Bawah Hyundai Creta
  • Tampak Depan Hyundai Creta
  • Fog lamp depan Creta
  • Lampu depan Creta
  • lampu belakang Creta
  • Pelek Creta
  • Tampak belakang Creta
  • Hyundai Creta Front Side View
  • Tampak depan medium Hyundai Creta
  • Tampak belakang sisi tengah Creta
  • Tampak depan Creta, tilted
  • Hyundai Creta Front Cross Side View
  • Hyundai Creta Front Angle High View
Hyundai Creta
Rp 297,3 - 421,8 Juta Cicilan mulai dari : Rp 6,78 Juta

Mobil Hyundai Lainnya

  • Hyundai Creta
    Hyundai Creta
  • Hyundai Stargazer
    Hyundai Stargazer
  • Hyundai Ioniq 5
    Hyundai Ioniq 5
  • Hyundai Santa Fe
    Hyundai Santa Fe
  • Hyundai Palisade
    Hyundai Palisade
  • Hyundai Stargazer X
    Hyundai Stargazer X
  • Hyundai Staria
    Hyundai Staria
  • Hyundai i20
    Hyundai i20
  • Hyundai Ioniq 6
    Hyundai Ioniq 6
  • Hyundai Seven Concept
    Hyundai Seven Concept

Don't Miss

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Hyundai Pilihan

  • Upcoming

Pilihan mobil untuk Anda

  • Daihatsu Terios
    Daihatsu Terios
    Rp 241,55 - 307,75 Juta
    • Petrol
    • Crossover
    • 1496 cc
    • Manual, Otomatis
    • 14 kmpl
  • Honda WRV
    Honda WRV
    Rp 274,9 - 324,1 Juta
    • Petrol
    • Crossover
    • 1498 cc
    • Manual, CVT
  • Chery Omoda 5
    Chery Omoda 5
    Rp 334,8 - 493,8 Juta
    • Petrol
    • Crossover
    • 1498 cc
    • CVT, Dual Clutch
  • Hyundai Stargazer X
    Hyundai Stargazer X
    Rp 335,8 - 346,4 Juta
    • Petrol
    • Crossover
    • 1497 cc
    • CVT
  • Citroen C3 Aircross
    Citroen C3 Aircross
    Rp 289,9 Juta
    • Petrol
    • Crossover
    • 1199 cc
    • Otomatis

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature